Minggu, 04 September 2022

2209041. Mungkinkah orang lahir kaya, muda terkenal pintar dan suci, meninggal masuk surga ?

Lahir di keluarga bangsawan kaya
Muda pintar tiada bandingannya
Dewasa taat aturan gereja
Meninggal dipastikan masuk surga

Kata sebagian orang, "Itu khayalan. Tidak mungkin."

Mereka sebagian benar tapi ada orang yang 'beruntung' seperti itu. Salah satu contohnya adalah Gregorius (Roma, Italia, lahir th 540 M - 12 Maret 604 M)

Gregorius terlahir dalam sebuah keluarga ningrat Romawi yang memiliki hubungan yang dekat dengan pihak gereja. Gregorius muda dikenal sebagai seorang yang sangat taat pada Hukum Allah. 

Walaupun kakek buyut Gregorius adalah Paus Felix III, tetapi Gregorius menjadi paus bukan atas dasar latar belakang keluarga ningrat, tetapi atas dasar pencalonan raja Gotik, Theodoric .  Paus Gregorius I (Gregorius Agung) adalah Paus Gereja Katolik Roma dari tanggal 3 September 590 hingga akhir hayatnya (12 Maret 604). Gregorius Agung dimakamkan di Basilika Santo Petrus, Vatikan.

Gregorius Agung dikenal sebagai Santo Gregorius Sang Dialogis dalam Gereja Ortodoks Timur karena karya tulisnya yang berjudul "Dialog-dialog". Untuk alasan ini, terjemahan namanya dalam bahasa Inggris dari teks Gereja Ortodoks adalah "Gregorius Dialogus". Gregorius adalah paus pertama dengan latar belakang biarawan. 

Gregorius adalah seorang Pujangga Gereja dan salah satu dari enam Bapa Gereja Latin, orang suci di Gereja Katolik RomaGereja Ortodoks TimurGereja Anglikan, dan beberapa gereja Lutheran. Segera setelah kematiannya, Gregorius dikanonisasi atas dasar pengakuan mayoritas. John Calvin mengagumi Gregorius dan dinyatakan dalam karyanya "Institutes" bahwa Gregorius adalah paus baik terakhir. Gregorius Agung adalah santo pelindung para musisi, penyanyi, pelajar, dan guru.
#

Mungkinkah orang lahir kaya, muda pintar dan suci, meninggal masuk surga ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar