Minggu, 28 Februari 2021

2103013. Senam Otak Kanan yuuk supaya gak cepat Pikun

*_Senam Otak Kanan yuuk supaya gak cepat Pikun ..._*

53L4M4T  P461 
73M4N-73M4N,
54L4M  53H4T  
53L4LU  7374P  F0KU5   
D4N  53M4N64T 
P354N 1N1 
M3M8UK71K4N 
84HW4  074K  K174 
8154  M3L4KUK4N 
H4L  Y6  LU4R 81454 
M3N4KJU8K4N.
P4D4  4W4LNY4 
T3R454  5UK4R, 74P1  
5373L4H  54MP41  
D184R15 1N1  
P1K1R4N  K174 8154 
M3M84C4NY4 
53C4R4  070M4715
74NP4  83RP1K1R 
84HW4  K174  53D4N6
M3M84C4  4N6K4.
84N664L4H  K4R3N4  H4NY4  0R4N6-0R4N6 
73R73NTU  54J4  Y4N6
8154  M3M84C4  P35AN  1N1.
PL3453  F0RW4RD  1F  
U  C4N  R34D  4ND  
TH4NK5  8R0  !

*B461  Y4N6  8I54 M3M84C4  1N1  83R4R71 074K  K4N4N  D4N  074K K1R1NY4  83RFUN651 D3N64N  841K*


_*Selamat Mencoba yaa..*_

✝️60D  8L355  Y0U  4LL✝️

2103012. Uang tidak mengenal Saudara.

Mr Lin Sao Gen telah menikah selama lebih dari 35 tahun. Setelah meninggal, ia meninggalkan 2 putra dan 2 putri, serta warisan 10 juta US dolar. Suatu jumlah yang sangat fantastis besarnya.

Setelah di pemakaman, istrinya Mrs Lin, membagikan warisan sama rata kepada empat anaknya, dengan berpikir kelak anak-anak akan merawatnya!

Tapi setelah anak-anaknya mendapatkan uang warisan, ia 'dibuang' di sebuah panti jompo dan tidak mau mengurusnya lagi. Empat anaknya tidak pernah datang untuk menjenguknya. Beberapa tahun kemudian, Mrs Lin bunuh diri karena Depresi!


Dalam waktu yang sama, ada seorang janda yaitu Mrs Liu, berusia sama dengan Mrs Lin. Suaminya juga meninggalkan 2 putra dan 2 putri serta uang 10 juta dolar US untuk warisan nya.

Mrs Liu menempatkan uangnya dalam tabungan dan deposito serta asuransi jiwa. Hanya dengan Bunga Deposito itu dia bisa menjalani kehidupan dengan sangat Baik dari warisan suaminya!

Dia memilih hidup di sebuah Panti Jompo yang cukup mewah. Dia mengatakan kepada anak-anak dan cucu-cucunya :

"Setiap kali kalian datang mengunjungi saya, Kalian akan mendapat US 100/ orang. Menemaniku ke Restoran untuk makan, saya yang akan membayarnya. Siapa yang ada disampingku saat saya meninggal, akan mendapat setengah dari Warisan Deposito saya. Dan akan mendapat warisan Asuransi saya".

Dengan cara ini selama beberapa tahun, dia telah tinggal dengan biaya sendiri di sebuah Panti Jompo Senior. Anak laki-laki dan anak perempuan serta cucu-cucunya hampir setiap liburan datang mengunjunginya. Dia menjalani kehidupannya dengan sangat Bahagia!


Anda orang Bijak, membaca contoh kehidupan yang nyata seperti ini. Suatu ketika, kita akan menjadi seperti keadaan Mrs Liu, kita tidak perlu berharap Terlalu Banyak terhadap Anak-anak dan cucu-cucu kita ..

Mereka pasti akan sering menemani kita, jika kita menerapkan Metode yang Tepat. Kita tidak hanya diperlakukan dengan ber Martabat, tetapi juga dapat menikmati Kasih Sayang keluarga.


Cerita diatas bukan hanya Cerita Fiktif belaka. Tetapi banyak Orang Tua yang Sudah Mengalami Nasib yang sama seperti Mrs Lin diatas. _(Masih ingatkah kisah nyata di Singapore, saat seorang bapak yang pernah menjadi Pengusaha besar menjadi gelandangan saat usia tuanya karena diabaikan sama anak lelaki tunggalnya dan menantunya, setelah mewariskan semua harta, apartemen dan kekayaan lainnya kepada anaknya. Kisah ini mengundang presiden Lee Kwan Yew bertindak saat itu. Sehingga keluar hukum negara, Tidak boleh memberikan warisan selama orangtua masih hidup)_ 

Juga supaya kita Jangan sampai di Remehkan oleh Anak, Menantu ataupun Cucu kita. Sebaiknya kita Siap-siap menjalani hidup di Hari Tua kita ...

Karena jaman sekarang didunia ini Agama bisa tumbuh Subur. Tetapi Pelajaran Moral Ethic terhadap Orang Tua tidak mencapai ke Hati Sanubari anak-anak sekarang.

Anda jangan mengira bahwa Anda berbeda dengan 2 kisah di atas karena perbedaan kultur dan suku bangsa.

Tapi anda harus ingat satu pepatah tua yang masih valid sampai sekarang ...

"Uang tidak mengenal Saudara".

Kamis, 25 Februari 2021

2102262. *"Sampaikanlah kritik dengan perkataan positip"*

*"Sampaikanlah kritik dengan perkataan positip"*


Seorang wanita muda baru pindah ke sebuah kota kecil. Setelah berada di sana beberapa waktu, ia mengeluh kepada tetangganya tentang pelayanan buruk yang dialaminya di apotek setempat. 

Ia meminta pada tetangganya agar mau menyampaikan kritiknya pada pemilik apotek itu.

Beberapa hari kemudian, wanita muda pendatang tersebut pergi lagi ke apotek itu. 

Pemilik apotek menyambutnya dengan senyum lebar sambil mengatakan betapa senangnya ia melihat wanita itu berkenan datang kembali ke apoteknya, dan berharap wanita dan suaminya menyukai kota mereka. 

Bukan hanya itu, pemilik apotek itu bahkan menawarkan diri membantu wanita dan suaminya menguruskan berbagai hal agar mereka bisa menetap di kota itu dengan nyaman. 

Lalu, ia pun mengirimkan apa yang dipesan wanita itu dengan cepat dan baik.

Wanita itu merasa senang dengan perubahan luar biasa yang ditunjukkan oleh pemilik apotek. 

Kemudian, ia melaporkan hal itu pada tetangganya. 

_"Anda tentu sudah menyampaikan kritik saya mengenai betapa buruk pelayanannya waktu itu."_

_"Oh, tidak,"_ jawab tetangganya dengan tersenyum lebar. 

_"Sebenarnya saya tidak menyampaikan kritik anda pada mereka. Saya harap anda tidak keberatan. Saya katakan pada pemilik apotek itu betapa anda terkagum-kagum melihat caranya mendirikan apotek di kota kecil ini. Dan, anda merasa apoteknya adalah salah satu apotek dengan pelayanan terbaik yang pernah anda temui."_

Inilah gambaran tentang perilaku yang kita dapat dari perlakuan yang kita berikan pada orang lain. Sebuah penghargaan, dan juga penghormatan, akan lebih baik, dari sekedar kritik yang tak beralasan.

Ini adalah sebuah cermin, tentang siapa kita, tentang siapa sebenarnya berhak untuk mendapatkan harapan perbaikan. 

Kritik yang disampaikan dengan cara yang keliru, seringkali hanya menghancurkan harapan perbaikan. Sedangkan _*sebuah apresiasi (penghargaan) selalu mendorong orang lain untuk melakukan lebih baik lagi.*_

*"Sampaikanlah kritik dengan perkataan positip"*

GBU.
😀😀😀


Minggu, 14 Februari 2021

2102152. TANDA PERANG ANAK KEPADA AYAHNYA.

*TANDA PERANG ANAK KEPADA AYAHNYA.*

Suatu peristiwa seru  yang sedang hangat yaitu pertengkaran hebat sang Ayah dengan anak kandungnya beredar pula di medsos.
Kini sang anak dikabarkan berada di tahanan. Ini berarti, kedua kalinya masuk tahanan akibat pertengkaran dengan papanya sendiri.

Infonya itu hanya bagian kecil saja dari serangkaian pertengkaran panjang antara papa dan anak itu.  Sang Anak pun dikejar dan ditangkap polisi. Ia lalu masuk tahanan.

Kenangan pertengkaran dua tahun lalu itu begitu hebatnya sampai sang Anak masuk tahanan. Lalu jadi terdakwa di pengadilan. Kesalahan yang dituduhkan jaksa kepadanya adalah: merusak mobil orang lain dengan senjam dan senpi. Pemilik mobil yang dirusak itu sebenarnya tidak mempersoalkan dan tidak minta ganti rugi juga minta diperbaiki pun tidak.

Papanya tidak bereaksi apa-apa. Padahal sang Anak ingin bisa dipanggil menghadap sang papa. Dengan demikian sang ayah yang sedang di luar negeri akan memperhatikannya.

Tapi hari ke-5 di tahanan, papanya datang menjenguk. Sang Anak mengira hari itu ia akan dikeluarkan dari tahanan. Sang Anak merasa papanya orang kuat. Pengaruhnya besar.

Jawaban sang ayah di luar perkiraan Sang Anak. _"Ya, kamu jalani saja dulu,"_ ujar sang ayah. Sang Anak kecewa karena ayahnya membiarkan anaknya tetap ditahan.

Beberapa hari kemudian ada pengacara yang ditunjuk oleh ayahnya menemuinya di kantor polisi. Pengacara itu minta agar dia mau dirawat di RS Jiwa. Dengan demikian tidak perlu diadili. Saya menolak. _"Saya pilih dibawa ke pengadilan dan menjalani hukuman. Kalau saya sampai mau dimasukkan ke RS Jiwa karakter saya akan rusak sampai pun ke masa depan saya. Kelak orang bisa mengatakan saya pernah dirawat di RS Jiwa. Saya tidak mau itu,"_

_"Saya ini ingin mandiri. Ingin keluar dari perusahaan Papa. Saya sudah berkeluarga dan mempunyai satu anak. Saya ingin jadi pengusaha sendiri. Saya kan ingin bisa beli mobil sendiri, beli rumah sendiri dan punya uang sendiri."_

_*"Anda di perusahaan Papa, diberi jabatan apa?"*_

"Direktur Utama."

_*"Kan sudah bagus. Berarti Papa Anda itu orang baik"*_

_"Memang saya direktur utama, tapi tidak punya wewenang apa pun di bidang keuangan. Semua pengeluaran harus ada tanda tangan Papa,"_ jawabnya.

_*Menurut Anda, papa itu sebenarnya sayang Anda atau tidak?"*_

_"Menurut perasaan saya, papa itu sayang saya. Mungkin semua kejadian tadi adalah cara papa mendidik saya."_

Sampai bulan lalu, sang Anak punya pikiran baru. Ia mengatakan harus bisa mengambil alih toko ayahnya. Niat itu ia laksanakan awal bulan Februari lalu. Sejak itu ia membuka toko tersebut. Diisinya dengan barang dagangannya sendiri. Ia pun merasa aman. Ia merasa papanya sudah tidak mempersoalkan lagi.

Tapi kalimat itu yang dia ucapkan rabu lalu. Ia tidak menyangka bahwa keesokan harinya, Kamis kemarin, polisi menggerebek toko nya yang sudah seminggu ia kuasai itu. Papanya juga datang ke toko itu. Terjadilah perang mulut antara anak dan bapak. Yang terekam di video. Lalu beredar luas di medsos.

#

Bahan renungan, sebagai ayah, saya mengelus dada. Kok ada anak seperti itu. Untung anak saya tidak mengambil alih usaha saya yang kecil. Bahkan saya minta untuk mengurusnya pun mereka tidak mau. Mereka pilih mengurus usaha yang mereka rintis sendiri.  Saya berpikir ini adalah tanda, hendaklah mulai memberikan beberapa kepercayaan kepada anak yang sudah besar. Jangan sampai anak yang sudah besar masih dianggap anak kecil.

#


Sabtu, 13 Februari 2021

2102142. Perbedaan Buku Harian sang Suami dan Isterinya dengan Buku Harian seorang Lelaki dan Pacarnya.


*Buku Harian sang Suami dan Isterinya*

Ada seorang Suami yang sangat sibuk dengan pekerjaannya dan memiliki jadwal yang sangat padat.

Suami memiliki buku harian. Suatu hari, di buku itu Suami menulis: "Hari ini saya jalan-jalan dengan isteri saya. Satu hari telah terbuang"

Ternyata, isterinya itu juga memiliki buku harian. Dan, pada hari yang sama, isterinya itu menulis: "Pergi berjalan-jalan seharian dengan suamiku ini sungguh hari paling menyenangkan dalam hidupku selama ini!"
#


*Buku Harian seorang Lelaki dan Pacarnya*

Ada seorang lelaki yang sangat sibuk dengan pekerjaannya dan memiliki jadwal yang sangat padat.

Suami memiliki buku harian. Suatu hari, di buku itu Sang Lelaki menulis: "Hari ini saya jalan-jalan dengan pacar saya. Satu hari kemesraan yang indah telah kualami bersamanya."

Ternyata, sang pacar itu juga memiliki buku harian. Dan, pada hari yang sama, sang pacar itu menulis: "Pergi berjalan-jalan seharian dengan pacarku ini sungguh hari paling menyenangkan dalam hidupku selama ini!"
#

2102132. *"MILIKI KARAKTER RENDAH HATI."* (Kisah Nyata Jenderal George Washington/ Presiden USA)

*"MILIKI  KARAKTER  RENDAH HATI."*

 _Suatu hari Jenderal George Washington *(sebelum menjadi Presiden USA),* kedatangan tamu dari Perancis yang bernama ... Jenderal Lafayet._

_Saat sedang berjalan-jalan di sebuah taman kedua Jenderal ini bertemu dengan seorang budak yang bekerja di taman itu,_

Tiba² budak tersebut berhenti lalu *membungkuk sambil membuka topinya seraya berkata, _"Good morning, Sir !_*"

Tanpa diduga oleh Jenderal Lafayet,_ 
*Tiba² ...Jenderal George Washington pun menunduk sambil melepas topinya sambil berkata, _"Good morning !"_* 

_Melihat pemandangan yang tak lazim itu Jenderal Lafayet menegur Jenderal George Washington,_
*"Mengapa anda menghormati budak taman seperti itu, ..... apa yang saya saksikan ini adalah pemandangan terburuk selama saya menjadi jenderal ?!"*

_Dengan santun Jenderal George Washington menjawab,_ :
 *"Saya tidak ingin ada orang lain yang lebih rendah hati dari pada saya, sekalipun ia seorang budak;*
*... ## _sebab dihadapan Tuhan saya dan budak itu derajatnya sama_ !"##*

 _Akhirnya Jenderal lafayet pun tersipu malu._


*_PESAN MORALNYA:_*

_Karakter Rendah Hati ... BERBEDA dengan *Rendah diri yang merupakan kelemahan*.

_Karakter Rendah Hati *justru mengungkapkan KEKUATAN DIRI*_.

_Hanya orang yang *kuat jiwanya* yang dapat berlaku Rendah Hati_.

 _Ia ibarat padi yang *semakin berisi semakin merunduk*_.

 _Orang yang Rendah Hati mampu mengakui dan menghargai keunggulan orang lain;_
 
_Ia juga dapat membuat orang yang berada diatasnya merasa *dihargai*_,
 .....sekaligus ......
_membuat orang yang dibawahnya *tidak merasa minder.*_ 

_Orang yang Rendah Hati tahu persis .... ganjaran apa yang akan diterimamya._

  *_"Ganjaran kerendahan hati dan takut akan TUHAN adalah ...kekayaan,.. kehormatan ..dan.. kehidupan."_*

_Tidak lama berselang, jenderal Washington pun akhirnya menjadi Presiden USA._

 *_"RENDAHKANLAH HATIMU SAMPAI TIADA SEORANGPUN YANG DAPAT MERENDAHKANMU; SEBAB ADA GANJARAN ISTIMEWA BAGI ORANG YANG MERENDAHKAN HATINYA."_*

_Tetaplah RENDAH HATI setinggi apapun ... KEDUDUKAN KITA._

_Hidup yang Berarti...Bukanlah_ :
- Menjadi Kaya
- Menjadi Terkenal
- Menjadi org yg Berpendidikan Tinggi......
_*Semuanya akan berarti...Bila engkau RENDAH HATI*_
_Engkau ...menjadi orang dapat Berbagi dengan sesama_
   ... dan ....
_engkau dapat menyentuh Kehidupan orang lain dalam Kata dan Perbuatan_

_Dengan itu semua .. maka engkau akan mendapatkan ... Arti Penuh Kebahagiaan dan Hidup yang Sukacita_

_KESOMBONGAN akan menyebabkan KERUNTUHAN_
    ....tetapi ....
_Seorang yang RENDAH HATI akan Di Hormati_

_Mari tetap posisikan diri kita sendiri sebagai insan yang Rendah Hati._ 

Happy Weekend. 

*TUHAN YESUS MENYERTAI DAN MEMBERKATI KITA BERSAMA KELUARGA TERCINTA, AMIN.🙏🙏🙏*

Selasa, 09 Februari 2021

2102102. Pengadilan malam di New York tahun 1935 (Kisah Nyata)

*Pujilah Tuhan hai jiwaku*
_Engkau sangat besar Allahku_
Keagungan dan semarak pakaianMu
Ibarat mantol berselimutkan terangMu 
#

Pengadilan malam di New York tahun 1935 (Kisah Nyata)

Saat itu musim dingin di kota New York pada Januari 1935. Seorang nenek duduk sebagai terdakwa dalam persidangan karena mencuri sepotong roti. Nenek itu terlihat sedih dan mendudukkan kepalanya karena malu.

Hakim kota New York saat itu, Fiirello LaGuardia yang memimpin persidangan malam itu. 

_"Benarkah kamu mencuri sepotong roti ?"_

Nenek itu berkata sambil menundukkan kepalanya, _"Benar, Yang Mulia. Saya mencuri roti."_

_"Mengapa kamu mencuri roti ? Apakah kamu lapar ?"_

Nenek itu memandang sang Hakim, katanya, _"Ya. Saya lapar. Tetapi saya mencuri roti bukan untuk saya. Menantu lelaki saya mengabaikan keluarganya, anak perempuan saya sedang sakit, dan mereka mempunyai dua anak kecil yang sudah tidak makan beberapa hari ini. Saya tidak dapat berdiri saja melihat mereka kelaparan. Mereka masih sangat muda."_

Sesaat ruangan sidang menjadi hening saat mendengar perkataan sang Nenek tua itu.

Kehingan terpecahkan saat hakim berkata, _"Semua orang sama dalam hukum. Karena kamu sudah mengakui mencuri roti, maka kamu dapat memilih membayar 10 dollar (Rp.100.000) atau masuk penjara selama 10 hari."_

_"Pak Hakim, saya bersedia dihukum karena perbuatan saya. Tapi seandainya saya memiliki 10 dollar, saya takkan mencuri roti. Saya pilih masuk penjara. Hanya beban pikiranku, siapa yang akan merawat anak perempuanku yang sakit dan kedua cucuku selama saya di penjara ?"_

Hakim terdiam sejenak lalu bersandar pada kursi hakim pengadilan dan mengambil dompetnya dan mengeluarkan uang 10 dollar dan meletakkan di meja pengadilan sehingga semua orang bisa melihatnya.

Katanya dengan suara keras krpda sang Nenek, _"Ini uang 10 dollar. Saya bersedia membayar denda hukumanmu agar kamu dapat bebas."

Lalu kata Hakim kepada mereka yang hadir dalam persidangan, _"Saya memutuskan untuk menenda 50 sen (Rp.5.000) semua orang yang hadir disini sebagai hukuman bersama karena mengabaikan mereka yang tak mampu dan terabaikan sehingga membuat sang Nenek harus mencuri roti. Tolong petugas mengumpulkan uang tersebut sekarang dan berikan kepada sang terdakwa (Nenek)."_

Uang 50 sen pertama diberikan oleh pemilik toko roti, lalu para hadirin dan para petugas polisi dan pengadilan. Semua orang berkenan memberikan 50 sen nya dan mereka bertepuk tangan sambil berdiri untuk keputusan sang hakim itu.

Keesokan harinya berita persidangan masuk koran kota NewYork dan mengabarkan dana yng terkumpul 47,5 dollar diberikan kepada Nenek itu.

Keputusan Hakim membuat penduduk kota berpikir, harus peduli terhadap sesamanya atau dapat menyebabkan kejahatan. 

Kita semua saling terhubungkan dalam dunia ini. Jika ada seseorang menderita seharusnyalah kita turut merasakannya.

Mark Twain (pengarang buku) mengatakan, _"Ada tertulis dalam Alkitab, Yang Bisu dapat Mendengar dan Yang Buta dapat Melihat."_


*Refleksi:*

*_Yesus menyatakan semua makanan halal._*
_Tapi dari kisah diatas, yang terpenting adalah memiliki makanan untuk dimakan keluarga pada hari ini._